Setelah menyelesaikan level Zombie War, kali ini akan membahas level selanjutnya yaitu Laboratorium (Crazy Lab).
Find Out Laboratorium (Crazy Lab) adalah level/stage ke-23 di mode Pecahkan Teka-Teki (Discovery) pada game Find Out.
Pada level ini kamu ditugaskan untuk mencari dan menemukan barang tersembunyi di dalam ruang laboratorium bersama profesor.
Berikut Kunci Jawaban Find Out Laboratorium (Crazy Lab) lengkap dengan penjelasan dan gambar :
Kunci Jawaban Find Out Laboratorium
Botol Cairan
Masukkan cairan hijau dan cairan merah ke botol kimia besar, kemudian klik untuk merubah jadi cairan kuning.
Laba-laba
Geser tanda larangan ke arah kanan, kemudian klik pada keran pipa untuk menutup gas pembeku yang keluar.
Bakteri
Pindahkan kaca pada kacamata profesor ke mikroskop, kemudian klik mikroskop dan zoom/perbesar sampai bakteri terlihat dengan jelas.
Boneka Tyrannosaurus
Klik tombol sakelar di atas tabung hijau, boneka T-Rex akan keluar dan jatuh ke lantai, klik pada boneka T-Rex agar bergeser keluar.
Pelita / Lilin
Ambil tutup pelita di atas tabung hijau dan pindahkan ke pelita/sumbu minyak.
Raja Katak / Kodok
Klik lemari kecil di bawah tikus, kemudian pindahkan katak/kodok ke mesin evolusi, klik beberapa kali dengan cepat pada hamster yang sedang berlari untuk menyalakan mesin.
Sticker
Usap ke arah atas pada kertas yang menempel di papan tulis. dan sticker akan terlihat.
Cicak
Klik beberapa kali pada papan tulis dengan cepat sampai papan tulis jatuh dan cicak terlihat.
Itulah kunci jawaban dari Find Out Laboratorium (Crazy Lab). Jangan lupa bagikan kunci jawaban ini ke teman-teman kamu.
Cek juga level selanjutnya pada link di bawah ini :
Level Berikutnya: Find Out Galeri Seni (Art Gallery)
Level Sebelumnya: Find Out Zombie War
Kunci Jawaban Find Out Lengkap (semua level)